Sinopsis The Zone of Interest: Film Internasional Terbaik Oscar

Jason PARFI

PARFI – Film The Zone of Interest karya sutradara Jonathan Glazer merupakan karya terbaik yang masuk dalam nominasi penghargaan film internasional terbaik piala Oscar yang layak untuk ditonton. Karena itu, sebelum kamu menontonnya kamu bisa mengetahui sinopsis The Zone of Interest terlebih dahulu!

Baca Juga: Sinopsis Film Miller’s Girl

Review Film The Zone of Interest

Film The Zone of Interest ditayangkan setelah karya tentang genosida Yahudi (Holocaust) di film Son of Saul (2015) dan tepat setelah 2 dekade sejak film Schindler’s List (1993) ditayangkan. Dua film genosida Yahudi ini sebelumnya menampilkan detail mengerikan yang terjadi di dalam kamp Auschwitz.

Tetapi di film The Zone of Interest, pembuat film lebih mengalihkan sudut pandang ke rumah mewah dari komandan Rudolf Höss dan istrinya yang berda di kamp Auschwitz.

Film The Zone of Interest telah memenangkan beberap penghargaan seperti di Grand Prix Festival Film Cannes 2023. Film ini memenangkan 3 penghargaan BAFTA (termasuk Film Non-Inggris Terbaik). Film The Zone of Interest juga mendapat 5 nominasi Oscar, salah satunya sebagai film Internasional terbaik.

Studio A24 adalah rumah produksi yang menggarap film ini, dimana studio film ini juga sbelumnya memiliki beberapa film populer seperti Talk To Me, Midsommar, dan Lady Bird.

Untuk para pemain dalam film The Zone of Interest dibantangi beberapa aktor dan aktris seperti Christian Friedel, Ralph Herforth, Sandra Hüller, dan Daniel Holzberg. Untuk peran utama Rudolf Hoss diperankan oleh Christian Friedel. Sedangkan Sandra Hüller berperan sebagai Hedwig Hoss, lalu Gerhard Maurer diperankan oleh Daniel Holzberg dan Acteur diperankan oleh Ralph Herforth.

Film yang meraih pengharagaan nominasi film internasional terbaik Oscar sudah ditayangkan di bioskop Ameirka sejak 15 Desember 2023 yang lalu.

Baca Juga: Daftar Film Sniper Terbaik

Sinopsis The Zone of Interest

Sinopsis The Zone of Interest diadaptasi dari sebuah novel dengan judul sama karya dari penulis Martin Amis yang terbit di tahun 2014 yang lalu. Cerita dalam film ini mengkisahkan tentang keluarga komandan kamp Auschwitz. Kamp ini adalah peninggalan kejahatan Jerman pada Perang Dunia II.

Film ini berkisah tentang Höss (Christian Friedel) dan istrinya Hedwig (Sandra Hüller) yang tinggal di samping kamp konsentrasi dan sedang menikmati hari-hari bahagia bersama anak-anak mereka.

Rumah mewah ini terletak di sebelah kamp konsentrasi dan hanya dipisahkan oleh tembok. Setiap hari krematorium terus menyala dan penyiksaan serta eksekusi terjadi di dalam kamp, mulai dari penyiksaan orang dewasa hingga anak-anak.

Walaupun demikian, keluarga Rudolf Höss tetap sangat bahagia tinggal di samping kamp tersebut. Mereka tinggal, bermain, dan mengadakan piknik di samping kamp seolah-olah sedang tidak terjadi apa-apa.

Tetapi setiap harinya ada suara teriakan para tahanan, suara krematorium, dan suara kereta api yang mengangkut orang-orang Yahudi ke kamp tersebut.

Ada banyak adegan menarik dalam film ini, seperti adegan di mana para jenderal duduk dan mendiskusikan cara kerja krematorium. Adegan dimana barang-barang milik para tahanan ditempatkan di gerobak dorong untuk diangkut ke rumah milik Rudolf Höss. Dan adegan para wanita berlomba-lomba untuk mendapatkan barang dari tahanan tersebut.

Meski film The Zone of Interest tidak menampilkan adegan penyiksaan, kekerasan dan eksekusi secara langsung. Tetapi film ini menggambarkan konteks tentang kehidupan yang sangat jauh berbeda.Dimana di kamp para tahanan memiliki kehidupan seperti di neraka. Sedangkan keluarga Hoss tetap menjalani kehidupan yang mewah dan bahagia layaknya di surga.

Jadi itulah tadi sinopsis The Zone of Interest yang bisa kamu ketahui untuk mendapatkan gamabran bagaimana film ini nantinya ketika ditonton.

Baca Juga: Film Perang Terbaik dari Kisah Nyata

Penghargaan Film The Zone of Interest

Setelah membaca sinopsis The Zone of Interest diatas, pastinya kamu merasakan bahwa film ini merupakan film yang cukup unik dan menarik bukan? Sehingga tidak heran jika ada banyak penghargaan yang di dapatkan dari film The Zone of Interest.

Film The Zone Of Interest telah berhasil memenangkan serangkaian penghargaan perfilman baik untuk filmnya, sutradaranya, aktor utama dan musiknya. Penghargaan The Zone of Interest di dapatkan dari ajang penghargaan bergengsi Film Critics Association Los Angeles (LAFCA ).

Sebelum penghargaan film The Zone Of Interest di ajang LAFCA, film ini juga telah memenangkan hadiah utama dan penghargaan di ajang FIPRESCI di Festival Film Cannes 2023.

Selain itu, film The Zone of Interest juga berhasil mendapat penghargaan dari American Board of Review sebagai salah satu dari 5 film internasional terbaik tahun 2023. Dan film ini juga dipilih salah satu nominasi penghargaan Film Internasional Terbaik di Piala Oscar pada 15 Desember di Amerika Serikat.

Akhir Kata

Itulah tadi penjelasan tentang sinopsis The Zone of Interest, ini adalah film yang menceritakan kisah tentang genosida Yahudi (Holocaust) dari sudut pandang yang berbeda. Walaupun film ini tidak menampilkan kekerasan atau penyiksaan, tetapi penonton akan dibawa ke suasana dimana kehidupan saat itu sangat kontras bak surga dan neraka.

Baca Juga

Jason PARFI

Jason Setiawan adalah seorang kritikus film yang berbasis di Jakarta, Indonesia. Sejak memasuki dunia jurnalistik film, ia telah menyampaikan pandangan kritisnya tentang berbagai film dari berbagai genre dan budaya. Dikenal karena tulisannya yang tajam dan analitis, Jason sering memberikan wawasan mendalam tentang aspek teknis dan naratif dalam karya-karya sinematik. Melalui artikel-artikelnya yang beragam, ia terus berkontribusi dalam membentuk pandangan dan kesadaran pembaca tentang seni dan industri perfilman.